JJAMIL182

Cara Hosting Menggunakan Dropbox

Sekarang saya akan menulis tentang Dropbox, apa itu Dropbox, dan keuntungan memakai Dropbox. Dropbox adalah layanan cloud yang memberi akses kepada kita untuk menyimpan gambar, dokumen, video, dan file lainnya. Dan setiap file yang terkoneksi akan otomatis terhubung dengan komputer, ponsel, atau deviece lainnya yang memakai aplikasi dropbox.

Gampangnya begini, dengan dropbox kita bisa menyimpan file yang sudah kita buat di komputer kantor tanpa harus membawanya lewat flashdisk. Jadi setiap file yang kita simpan di dropbox, otomatis file tersebut tersebar ke komputer/gadget kita yang memakai dropbox juga. Syarat pertama untuk memulainya anda harus memiliki akun dropbox terlebih dahulu.

Daftar Dropbox di sini.

Cara menginstall Dropbox

Setelah kita mendaftar, kita harus mendownload aplikasi dropbox terlebih dahulu. Download dropbox di sini, setelah itu kita akan mulai menginstallnya.








Pilih bagian “I already have Dropbox account“, kita sudah mendaftar itu sebelumnya. Lalu login dengan akun yang Anda buat sebelumnya.



Install Dropbox seperti Anda menginstall program kebanyakan, simpan dropbox di C:, atau pilih “Typical, setup dropbox with normal setting“.




Dropbox memberikan storage cuma-cuma hanya 2GB, tetapi anda bisa menambahnya denga mengupgrade. Saran saya maksimalkan dulu yang 2GB, lalu setelah itu baru Anda upgrade.